Kilaskini.com - Anda pasti teringat dengan gambar paranorama alam indah di halaman depan pecahan uang kertas Rp1.000 yang telah lama beredar. Ya benar, salah satu gambar tersebut menggambarkan lanskap Pulau Maitara, sebuah pulau kecil yang terletak di antara Pulau Ternate dan Pulau Tidore, Provinsi Maluku Utara.
Pulau Maitara, memiliki luas sekitar 206 hektare, dikenal karena keindahan alamnya yang memukau.
Mengutip laman indonesia.go.id, nama "Maitara" sendiri memiliki arti "batu gunung yang turun" dalam bahasa setempat, merujuk pada lanskap pulau yang memikat. Terletak di perbatasan antara dua kesultanan masa lalu, Kesultanan Ternate dan Kesultanan Tidore, Pulau Maitara memiliki sejarah yang kaya.
Walau gambar di uang kertas tersebut mungkin hanya sebagian kecil dari keindahan sebenarnya, pemandangan di sekitar Pulau Maitara tidak kalah menakjubkan. Dikelilingi oleh pantai berpasir putih yang bersih dan air laut yang jernih, pulau ini menawarkan suasana yang tenang dan damai bagi para pengunjungnya.
Selain itu, laut di sekitar Pulau Maitara juga memikat. dasar lautnya dipenuhi terumbu karang. Airnya yang biru bersih memperlihatkan kehidupan bawah laut yang kaya, dengan berbagai jenis ikan dan terumbu karang yang masih alami.

Bagi mereka yang suka menyelam di dasar laut, pesona bawah laut Pulau Maitara akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.
Akses menuju Pulau Maitara dapat dilakukan dari Pulau Ternate atau Pulau Tidore, melalui perahu yang tersedia di pelabuhan setempat. Dengan waktu tempuh sekitar 30 menit menggunakan speedboat dari Ternate, pengunjung dapat menikmati keindahan alam Pulau Maitara dengan mudah.
Selain kitu, Kota Ternate juga menawarkan berbagai pesona wisata lainnya, mulai dari sejarah dan budaya hingga kuliner dan akomodasi modern. Bagaimana tertarik untuk mengunjungi Pulau Mutiara? ***